Hai Sobat Hisyam, Ane mau share ini koleksi Motor-motor tercepat di dunia. Perlu Sobat Hisyam tahu sama halnya dengan ‘supercar’ pada kendaraan roda empat, sepeda motor juga memiliki model terhebat dan paling bertenaga yang dijuluki sebagai ‘superbike’. Namun tidak seperti mobil, sepeda motor tidak mengalami revolusi teknologi yang sama. Sementara kendaraan roda empat bergerak menuju otomatisasi dan teknologi, sepeda motor lebih menekankan pada kecepatan, kekuatan dan kisaran pilihan yang cukup mengesankan. Namun, sepeda motor biasanya fokus pada satu hal, yakni cepat atau mewah. Sepertinya belum pernah keduanya dimiliki oleh satu motor yang sama. Berikut 10 sepeda motor tercepat di dunia yang dijual di pasaran berikut ini.
10 | Ducati 1098 Series
Menggunakan mesin 1099 cc dengan tenaga yang diklaim mencapai 162 PS dan torsi 122 Nm serta menggunakan empat katup per silinder mesinnya yang sangat efisien., Ducati mampu menggerakan bobot hingga 173 kg. posisi berkendara dibuat mirip dengan sepeda motor sport keluaran Jepang dengan jok tinggi dan setang rendah. Hingga saat ini, Ducati adalah salah satu sepeda motor tercepat di dunia dan merupakan salah satu superbike yang bisa dibeli saat ini. Kecepatan Ducati 1098 untuk jarak 0-100 kpj mampu dicapai hanya dalam waktu 3 detik dengan kecepatan maksimalnya 271 kpj. Ingin menjadi raja jalanan? Cobalah mengendarai Ducati 1098 yang super cepat dengan tampilan yang sangat tampan ini.
9 | BMW K1200 S
K1200 S hanya 5 mph lebih cepat dari Ducati. Bahkan harganya sedikit lebih tinggi, kecepatan ekstra top membuatnya mendarat dengan aman di posisi kesembilan sebagai salah satu sepeda motor tercepat di dunia. Diluncurkan pada 25 september 2004, sepeda motor touring ini memiliki mesin 4 silinder segaris 1.157 cc, 169 PS. Cukup 2,8 saja waktu yang dibutuhkan untuk melesat hingga 100 kpj dari posisi awal hingga mencapai batas maksimalnya di kecepatan 290 kpj.
8 | Aprillia RSV 1000R Mille
Lawan terberat dari BMW K1200 ini bernama Aprilia RSV 1000R Mille. Sepeda motor ini adalah sepeda Italia yang menggunakan mesin Australia. Aprillia RSV 1000R merupakan salah satu model motor yang paling terkenal yang masih digunakan dalam kompetisi, terutama untuk model RSV 04 Model. Diproduksi sejak 2004 hingga 2010 dengan mesin v-twin 1.000 cc oleh perusahaan Austria. Superbike ini mampu melontarkan tenaga hingga 143 PS di putaran 10.ooo rpm dengan kecepatan maksimal 281 kpj.
7 | Kawasaki Ninja
Selama sekitar satu dekade, model Ninja memegang trofi sebagai motor tercepat yang masuk dalam produksi. Serial ini masih diproduksi hingga kini dan tidak ada tanda-tanda Kawasaki akan menghentikan proses produksi motor ini. Kawasaki Ninja memiliki nama sebutan lain yakni ZX-14, khusus untuk pasar di Amerika Serikat. Model ini sudah diperkenalkan sejak Tokyo Motor Show 2005 yang kemudian disusul dengan versi ZX-12R setahun kemudian dan menjadi model paling bertenaga yang dimiliki Kawasaki sejak tahun 2007. Volume mesin 1.441 cc dengan tenaga 200 PS dan torsi 162,5 Nm. Kecepatan 0-100 kpj mampu ditempuh dengan 2,5 detik saja dengan kecepatan maksimal 300 kpj. Angka-angka ini membuatnya menjadi salah satu model paling dikenal dari produsen dan paling diminati konsumen.
6 | MV Agusta F4
MV Agusta F4 itu semula diproduksi oleh raksasa otomotif Italia, Ferrari. Hal ini dimaksudkan untuk menjadikannya sebagai salah satu motor mewah, tapi ternyata pembeli lebih tertarik pada kecepatan yang dimilikinya. Dijual ke pasaran sejak tahun 2006. Motor ini memiliki 4 silinder, DOHC, 16 katup radial, bertenaga 176 PS untuk melontarkan seluruh kekuatannya yang mampu mencapai kecepatan hingga 299 kpj.
5 | Yamaha YZF R1
Beberapa menyebutnya sepeda motor yang luar biasa karena yang mesin 1.000 cc yang dimilikinya benar-benar mampu memenuhi kebutuhan sepeda motor balap sejati. Kekuatan ini datang dari 4 silinder 20 katup dengan output maksimum 128 HP dan kecepatan maksimum 284 kpj, sementara untuk jarak 0-100 kpj mampu ditempuh dengan waktu 3 detik saja. Pada oktober tahun lalu, sepeda motor berpredikat superbike milik Yamaha ini telah datang ke Indonesia. Berminat untuk memilikinya?
4 | Honda CBR 1100XX BlackBird
Beberapa menyebutnya sebagai sepeda motor super, yang lain menamakannya tangki pada dua roda. Honda CBR1100XX Blackbird adalah benar-benar salah satu dari sepeda motor tercepat yang pernah dibuat hingga saat ini. Dengan kecepatan maksimal yang mampu menembus 306 kpj! Wow! Untuk jarak 0-100 kpj pun hanya butuh waktu 2,8 detik saja. Diproduksi antara 1996 dan 2007, sepeda motor ini memang hanya bertujuan untuk merangkul predikat sepeda motor tercepat dari Kawasaki ZZR1100. Awalnya mesin 1.100 cc menggunakan karburator, namun kemudian dicangkokkan system PGM-1.
3 | MTT Turbine Superbike Y2K
Untuk beberapa waktu, MTT Turbine Superbike Y2K ini mampu memegang Guinness World Record untuk sepeda motor produksi tercepat. Model asli diperkenalkan kembali pada tahun 2000 dan bahkan kini, setelah lebih dari satu dekade, motor ini masih berdiri gagah di posisi ke tiga dari 10 sepeda motor tercepat di dunia. Mesin dilengkapi turboshaff yang mengoptimalkan tenaga gas seperti mesin jet. Diciptakan oleh Ted Mclntyre menggunakan mesin Rolls-Royce-Allison model 250, tenaga maksimalnya mampu mencapai 324 PS di putaran 52.000 rpm. Kecepatan maksimalnya 365 kpj.
2 | Suzuki Hayabusa
Serial ini dimulai pada tahun 1999, Hayabusa merupakan salah satu versi produksi terhebat yang pernah dimiliki oleh Suzuki. Nama ‘Hayabusa’ merupakan terjemahan dari Pregrine Falcon (burung Alap-alap kawah) dalam bahasa Jepang. Memiliki jantung pacu 1.340 cc 4 silinder segaris, 200 PS dan mampu meluncur dengan kecepatan maksimal hingga 397 kpj.
1 | Dodge Tomahawak
Iniliah dia, jawara sejati pemegang rekor sebagai sepeda motor tercepat di dunia. Dengan hanya 9 unit yang diproduksi, Tomahawk adalah sepeda motor tercepat yang pernah dibuat. Menggunakan mesin V 10, bertenaga 507 PS dan torsi 712 Nm. Sepeda motor ini sering dijuluki sebagai versi sepeda motor dari mobil Dodge Viper. Diperkenalkan dipasaran pertama kali pada tahun 2003, motor ini memiliki empat roda (quadracycle), dua di depan dan belakang. Seluruh hukum-hukum fisika dan aerodinamika akan membuatnya seolah terbang saat dikendarai dengan kecepatan maksimal maksimal 560 kpj! Serta hanya butuh waktu kurang dari 2 detik, tepatnya 1,75 detik saja untuk menempuh jarak 0-100 kpj. Fantastis!
Source : http://www.top10magz.com/